Pjs Bupati Kuansing Ajak PWI untuk Ciptakan Suasana Sejuk di Masa Pilkada

Suasana Audiensi Pjs Bupati Kuansing Dengan PWI Kuansing

TELUK KUANTAN (NU)– Dalam suasana audiensi yang penuh keakraban, Penjabat Sementara (Pjs) Bupati Kuantan Singingi (Kuansing), Riau, drg. Sri Sadono Mulyanto, M.Han., mengajak seluruh anggota Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kuansing untuk berperan aktif menciptakan suasana yang kondusif di tengah berlangsungnya tahapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. Pertemuan tersebut berlangsung di kediaman Pjs Bupati, Rumah Dinas Wakil Ketua I DPRD Kuansing, pada Jumat sore (4/10/2024), dan dihadiri oleh sejumlah jurnalis yang tergabung dalam PWI Kuansing.

Dalam audiensi tersebut, drg. Sri Sadono menekankan pentingnya peran media dalam menjaga stabilitas daerah selama proses demokrasi berlangsung. Menurutnya, pers memiliki peran strategis sebagai penyebar informasi sekaligus penjaga keharmonisan di tengah masyarakat. "Saya mengajak insan pers, khususnya anggota PWI Kuansing, untuk bersama-sama membantu menciptakan suasana yang sejuk dan damai selama tahapan Pilkada ini," ujarnya.

Ia menyebut bahwa sebagai Pjs Bupati, ia akan menjalankan tugasnya selama dua bulan dengan fokus utama pada tercapainya pelaksanaan Pilkada yang aman dan tertib. "Tugas saya tidak hanya sebagai penanggung jawab pemerintahan sementara, tetapi juga memastikan Pilkada Kuansing 2024 berlangsung dengan aman, tertib, dan kondusif," kata mantan anak TNI tersebut.

Lebih lanjut, Sri Sadono mengungkapkan bahwa Pemerintah Daerah Kuansing telah memberikan dukungan penuh terhadap penyelenggaraan Pilkada, termasuk melalui Dinas Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol). "Pemerintah Kuansing, melalui Kesbangpol, telah menyalurkan pembiayaan yang diperlukan kepada lembaga penyelenggara pemilu. Ini adalah bentuk komitmen pemerintah daerah dalam mensukseskan proses demokrasi di Kuansing," jelasnya.

Dalam kesempatan tersebut, drg. Sri Sadono juga menyoroti bahwa selain memastikan suksesnya pelaksanaan Pilkada, ia memiliki tanggung jawab untuk mempersiapkan dan memastikan pembahasan Peraturan Daerah (Perda) terkait Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) tahun 2025 berjalan dengan baik. 

"Kami juga tengah fokus pada pembahasan Perda APBD 2025 agar Kuansing dapat memiliki landasan anggaran yang kokoh untuk tahun depan," tambahnya.

Audiensi tersebut berlangsung hangat dan produktif, dengan dialog terbuka antara Pjs Bupati dan anggota PWI Kuansing. Ketua PWI Kuansing, Desriandi Candra, yang hadir bersama rombongan wartawan, menyampaikan apresiasinya atas langkah Pjs Bupati yang mengedepankan sinergi antara pemerintah dan media. Ia menekankan pentingnya kolaborasi antara pemerintah dan media untuk mencegah terjadinya misinformasi di tengah masyarakat. 

"Silaturahmi dan komunikasi seperti ini sangat penting. Kami berharap agar hubungan baik antara pers dan pemerintah daerah dapat terus terjalin, sehingga informasi mengenai program, kebijakan, dan kegiatan Pemda Kuansing di bawah pimpinan Pjs Bupati dapat tersampaikan dengan akurat dan jelas kepada masyarakat," ujar Desriandi.

Menurut Desriandi, wartawan memiliki peran sebagai penghubung antara pemerintah dan masyarakat, sehingga komunikasi yang baik sangat penting.

 "Kami akan berupaya sebaik mungkin untuk mendukung terciptanya suasana yang kondusif dan membantu menghindari penyebaran informasi yang bisa memicu ketegangan di masa Pilkada ini," tambahnya.

Dengan berlangsungnya tahapan Pilkada yang diperkirakan akan semakin intens dalam beberapa bulan mendatang, audiensi ini dianggap sebagai momen penting untuk memperkuat sinergi antara pemerintah daerah dan insan pers. Hal ini diharapkan mampu mendorong terciptanya Pilkada yang damai dan aman di Kuansing, serta mendukung proses demokrasi yang sehat.

Sebagai penutup, Sri Sadono berharap agar peran pers terus berkembang sebagai mitra strategis dalam pembangunan daerah, khususnya dalam menjaga suasana damai selama berlangsungnya tahapan Pilkada. "Saya berharap PWI Kuansing dan seluruh insan pers dapat menjadi pelopor terciptanya suasana kondusif di Kuansing, dan bersama-sama kita bisa mewujudkan Pilkada yang aman, tertib, serta sukses," pungkasnya.

Audiensi ini merupakan bagian dari upaya pemerintah daerah dalam menjalin komunikasi aktif dengan berbagai elemen masyarakat, termasuk media, untuk mendukung suksesnya pelaksanaan Pilkada dan tercapainya stabilitas daerah selama proses pemilihan berlangsung. (JN) 


Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama