Masuk Rumah Warga, Seorang Bocah Nyaris Dimangsa Harimau Sumatera

Pihak Kepolisian Polres Siak Cek ke TKP Harimau Masuk Rumah Warga Penyengat


SIAK (NU)- Hewan buas jenis Harimau Sumatera (HS) kembali muncul di Dusun Mungkal, Kampung Penyegat, Kecamatan Sungai Apit, Kabupaten Siak, Riau, Selasa (20/02/2024) malam.

Lebih mengejutkan lagi, harimau tersebut bukan sekedar melihatkan wujud di perkampungan warga, akan tetapi kali ini, hewan buas tersebut masuk ke salah satu rumah warga Dusun Mungkal, Kampung Penyegat bernama Iwan.

"Seorang bocah bernama iman (2,5) hampir atau nyaris saja menjadi korban keganasan Harimau Sumatera malam itu, " ujar Kapolres Siak AKBP Asep Sujarwadi melalui Kapolsek Sungai Apit AKP Rinaldi kepada awak media, Rabu (21/02/2024) siang.

Lanjut Kapolsek Sungai Apit mengungkapkan, kemunculan Harimau di rumah warga Kampung Penyengat itu bermula saat seorang bocah bernama iman menangis karen menahan sakit. 

“Melihat anaknya menangis orang tua iman bergegas mendekat ke posisi anaknya tidur, betapa terkejutnya orang tua iman melihat seekor Harimau Sumatera berada di dalam rumahnya dan berada persis dekat anaknya tidur,” ungkap Kapolsek.

“Dengan spontan, ayah Iman melemparkan sebuah velg sepeda motor ke arah Harimau tersebut, hingga Harimau itu kabur di kegelapan malam menuju semak belukar di luar rumah,” imbuhnya. 

 Lebih lanjut Rinaldi mengatakan, informasi yang masuk ke pihaknya, harimau tersebut diduga masuk dari pintu dapur. Karena posisi pintu dapur dalam posisi terbuka malam itu.

“Lokasi di TKP kan perkampungan yang masih terisolir, masih hutan gitu, jadi rumah warga kebanyakan masih rumah panggung (papan_red), ditambah jarak antara rumah satu dan lainnya masih berjauhan,” jelasnya. 

“Peristiwa kemunculan harimau sumatera di Dusun Mungkal, Kampung Penyegat, Kecamatan Sungai Apit tersebut di perkirakan pada pukul 21:30 wib, dan seketika informasi itu langsung menyebar dan viral,” beber AKP Rinaldi.

Rinaldi juga mengungkapkan, dirinya mendapatkan informasi tersebut, pihaknya menurunkan personel bhabinkamtibmas dan Babinsa setempat dengan membawa senjata laras panjang malam itu juga. Hal itu bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada warga agar tidak dihantui ketakutan dari serangan hewan buas tersebut, dan juga melakukan evakuasi terhadap korban dengan membawa ke puskesmas terdekat.

“Sejauh ini kami sudah berkordinasi dengan pihak BKSDA terkait kemunculan hewan buas ini, mereka akan turun ke TKP hari ini,” pungkasnya. (HR) 

Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama