Dandim Siak mengibarkan Bendara Star yang bertanda bahwa pertandingan pacu sampan dimulai |
SIAK (NU) - Dalam beberapa hari ke depan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Siak melalui Dinas Pariwisata (Dispar) akan menggelar event akbar bertaraf nasional di tepian Sungai Siak. Event akbar tersebut adalah event Siak Serindit Boat Race (SSBR) tahun 2023.
Sesuai jadwal yang sudah direncanakan, event akbar SSBR 2023 akan digelar selama Empat hari yakni mulai tanggal 15 hingga 18 Desember 2023. Sebagaimana dikemukakan oleh Kepala Dinas Pariwisata (Kadispar) Siak H Tekad Perbatas Setia Dewa ST, MT, melalui Kepala Bidang (Kabid) Pemasaran Pariwisata H Basriansyah ST, MT.
“Iya, dalam beberapa hari ke depan akan digelar event SSBR 2023 di tepian Sungai Jantan atau Sungai Siak. Sesuai jadwal event tersebut akan berlangsung mulai tanggal 15 hingga 18 Desember 2023. Saat ini sudah ada 36 tim yang mendaftar ke panitia,” terang H Basriansyah.
Event akbar SSBR 2023 merupakan yang keempat kalinya digelar di Kota Siak Sri Indrapura. Sebelumnya event tersebut juga pernah digelar pada saat belum ada pandemi Covid-19. Event akbar SSBR digelar oleh Pemkab Siak sebagai sarana promosi daerah yang sekaligus sebagai ajang olahraga dayung sampan/perahu dengan jumlah peserta (pendayung, red) di setiap perahu sekitar 12 orang.
“Pada event SSBR ini, biaya penginapan para peserta tidak ditanggung oleh panitia. Artinya para peserta mencari sendiri tempat penginapan. Kita hanya menyiapkan fasilitas/keperluan lomba seperti perahu, pelampung, dayung, dan sebagainya,” sambung Kabid Basriansyah.
Berbeda dengan event Tour De Siak (TDSi) yang digelar pada beberapa hari lalu, pada event SSBR 2023 ini para peserta yang akan tampil/hadir hanya berasal dari dalam negeri (lokal).
“Kemarin kita juga sudah mengundang tim-tim dari luar negeri seperti Malaysia, Brunei, Singapura, dan lain-lain, namun pada event SSBR kali ini mereka belum bisa ikut hadir karena banyak event-event yang juga sedang digelar di negaranya masing-masing serta kesibukan lainnya, sehingga pada event SSBR 2023 ini para peserta yang mendaftar hanya dari dalam negeri saja,” lanjutnya.
Menyinggung soal jarak tempuh yang akan dilakoni oleh para peserta (pendayung, red) pada event SSBR 2023 ini, Kabid Basriansyah menyebutkan bahwasanya jarak tempuh yang akan dilewati berkisar sekitar 500 meter.
“Terkait jarak tempuh yang akan dilakoni oleh masing-masing tim/regu peserta event SSBR 2023, jarak dari titik start hingga ke finish sekitar 500 meter. Pada event SSBR 2023 ini pihak panitia juga menyipkan total hadiah sebesar Rp217 juta yang nantinya diberikan kepada para juara,” tutup Kabid Basriansyah.(Masgin)